Mars: KAMI PEMUDA PEMBELA AGAMA... PEMBANGKIT UMAT YANG UTAMA... BERTABLIG MEMIKAT HATI YANG SUCI... BERDALILKAN QURAN DAN HADIS... DITANAM IMAN DISEBAR AMAL... MEMIMPIN JIWA DAN AKHLAKNYA... MEMBASMI BID'AH AGAMA... BERDAKWAH, BERKHUTBAH, BERJIHAD... Reff:: BERSATULAH...BERSATULAH...BERSATULAH... HAI MUSLIMIN... SIAPA YANG MENENTANG ISLAM...MUSNAHLAH DALIL DAN HUJJAHNYA

December 25, 2011

Muscab Hari Ini


PD.Pemuda Persis--- Ahad, 25 Desember 2011 ini Staf PD Pemuda Persis Kab. Bandung sedang melaksanakan tugas menghadiri Musyawarah Cabang PC Pemuda Persis Dayeuhkolot.

Staf PD yang menghadiri acara tersebut, di antaranya adalah Ust. Hamdan (Ketua PD), Ust. Hendi (Wakil Sekretaris), Ust. Abdul Malik (Bid. Jam'iyyah), Ust. Yayan (Bid. Publikasi), dan Kang Agus Heri (Bid. Ekonomi).

October 18, 2011

Workshop Kaderisasi


Ahad, 16 Oktober 2011, berlangsung acara Workshop Kaderisasi yang diselenggarakan oleh Pimpinan Pusat Pemuda Persis. Acara yang berlangsung di Gedung Qornul Manazil Ciganitri ini terdiri dari pembahasan Manhaj Kaderisasi dan Sistem Pembinaan yang seyogianya diselenggarakan 6 bulan setelah Muktamar, karena acara ini merupakan rekomendasi Muktamar. Better late than never mungkin lebih tepat bagi terselenggaranya acara ini. Selain pembahasan utama tersebut, kegiatan ini disertai dengan diskusi kaderisasi yang diisi oleh Ust. Atif Latiful Hayat, PH.D (Mantan Ketua Umum PP Pemuda Persis) dan Ust. Sulwan Kosasih dari Bidang SDMO PP Persis.


HASIL WORKSHOP

Workshop kaderisasi ini mengacu pada panduan Manhaj Kaderisasi yang rencananya dibahas dalam Muktamar yang lalu. Karena panduan itu tidak terbahas habis dalam Muktamar tersebut, maka dalam workshop inilah panduan tersebut dijadikan sebagai rancangan.

Ada beberapa perubahan mendasar yang menjadi hasil workshop pertama ini, yaitu sebagai berikut:

  • Batasan usia, baik untuk proses Ma’ruf maupun Tafiq, disesuaikan dengan isi Qanun Asasi-Qanun Dakhili Qaidah Asasi – Qaidah Dakhili.

  • Penyelenggaraan acara, terutama bagi Ma’ruf, bersifat fleksibel.


DOWNLOAD PELUANG KEMANDIRIAN EKONOMI



Kurikulum Halaqah Pasca-Ma’ruf. Untuk proses download kurikulum ini, silahkan masuk ke link ini.

…..bersambung

May 25, 2011

Aliran "Qodriyatul Qosimiyah" Dinyatakan Sesat


PD Pemuda Persis Kab. Bandung - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jember menyatakan bahwa pengajaran "Qodriyatul Qosimiyah" yang dipimpin Qosim di Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Jawa Timur, merupakan aliran sesat.

"Ucapan kalimat syahadat dalam aliran Qodriyatul Qosimiyah menyimpang dari ajaran Islam," kata Ketua MUI Jember Bidang Fatwa dan Hukum, Abdullah Samsul Arifin, setelah pertemuan dengan penganut aliran sesat dan sejumlah tokoh masyarakat di aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Jember, Senin (23/5).


Kemenag Jember mengundang sejumlah tokoh agama dari MUI, NU, dan Muhammadiyah untuk menyelesaikan persoalan aliran yang diduga sesat karena sudah meresahkan warga setempat.

Abdullah Samsul Arifin mengatakan, kalimat syahadat dalam aliran itu menggunakan Bahasa Madura yang artinya "Saya bersaksi tidak ada Tuhan selain Allah, Allah itu adalah saya, dan Nabi Muhammad adalah utusan saya".

"Ajaran dalam kitab kuning Qodriyatul Qosimiyah juga menyebutkan bahwa tempat suci Baitul Muqodas diibaratkan berada di kemaluannya, sehingga hal itu terkesan menghina agama Islam," ucap Abdullah yang juga Ketua PCNU Jember itu.

Dengan demikian, lanjut dia, MUI Jember menyatakan bahwa aliran itu sesat dan penganutnya harus bertaubat serta kembali ke jalan yang benar sesuai dengan ajaran agama Islam.

"Sejumlah perwakilan penganut aliran sesat di bawah Yayasan Qodriyatul Qosimiyah itu sudah mengakui telah mengamalkan ajaran yang sesat itu, namun mereka bersedia untuk bertaubat dengan pengawasan dari MUI," katanya.

Setelah menyatakan bertaubat, perwakilan aliran sesat itu menyatakan kekhilafannya dan mengucapkan dua kalimat syahadat yang dipimpin oleh MUI Jember dengan disaksikan oleh tokoh masyarakat setempat.

"Saya berharap tokoh masyarakat setempat juga aktif untuk membina sejumlah penganut aliran sesat, agar kembali ke jalan yang benar sesuai dengan ajaran Islam," katanya.

Jumlah penganut aliran sesat berdasarkan pengakuan Kyai Qosim, lanjut dia, sudah mencapai angka ribuan, bahkan pengikutnya berada di luar Kabupaten Jember.

Secara terpisah, Qosim saat dikonfirmasi sejumlah wartawan enggan berkomentar terkait aliran sesat tersebut.

Namun pada saat dialog dengan MUI di aula Kemenag Jember, Qosim menyatakan bahwa kitab kuning yang mengajarkan hal-hal yang bertentangan dengan agama Islam itu sudah ditarik dan kitab kuning tersebut sudah tidak diedarkan lagi sejak tahun 1999.

Qosim juga meminta perlindungan dari MUI dan aparat kepolisian, apabila ada hal-hal yang tidak menyenangkan dan tindakan kekerasan dialami oleh penganut aliran Qodriyatul Qosimiyah.*
Sumber : Ant
Red: Syaiful Irwan

April 1, 2011

AKTIVITAS KEPEMIMPINAN BARU


(PD Pemuda Persis Kab. Bandung)--- Setelah terpilih kepemimpinan baru pada Musyda VI, Pimpinan Daerah Pemuda Persatuan Islam melaksanakan Musyawarah Kerja Daerah (Musykerda) I pada hari Ahad, 15 Rabi'ul at-Tsani 1432 H bertepatan dengan 20 Maret 2011 di Aula Kampus Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Persis, Ciganitri, Kab. Bandung.

Pada awal tahun ini, sebagaimana sudah menjadi tradisi bagi PD Pemuda Persis Kab. Bandung, jejak langkah awal disibukkan dengan penyegaran beberapa cabang berupa Musyawarah Cabang. Pada tahun ini, Musycab diawali oleh Pimpinan Cabang Kutawaringin yang diselenggarakan pada hari Ahad, 27 Maret 2011 dengan ketua terpilih Ust. Zamzam al-Muzzani untuk yang kedua kalinya.

Perjalanan selanjutnya adalah Musyawarah Cabang Margaasih (3 April 2011) dan Pameungpeuk (10 April 2011).

January 31, 2011

KETUA TERPILIH PD PEMUDA PERSIS KAB. BANDUNG 2011 - 2014



Kami, segenap Tasykil PD Pemuda Persis Kab. Bandung Demisioner, mengucapkan:

“SELAMAT BERJUANG”


Atas terpilihnya

Ustadz HAMDAN


sebagai

Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Persis Kab. Bandung
Masa Jihad 2011 – 2014


January 26, 2011

MENGHADAPI MUSYDA VI


*** Formulir
*** Draft Musyda VI
*** LPJ PDF

KAB. BANDUNG -- Menghadapi agenda Musyawarah Daerah VI Pemuda Persis Kab. Bandung siap-siap dengan segudang kesibukan. Dari mulai pembentukan panitia sampai usaha mencari dana.




Text Widget

Photobucket Photobucket Photobucket Photobucket

Selayang Pandang Kab. Bandung

Selayang Pandang Kab. Bandung
Kabupaten Bandung, adalah sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Ibukotanya adalah Soreang. Secara geografis berada pada 6°,41’ – 7°,19’ Lintang Selatan dan di antara107°22’ – 108°5’ Bujur Timur dengan luas wilayah 176.239 ha. Batas Utara Kabupaten Bandung Barat; Sebelah Timur Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Garut; Sebelah Selatan Kabupaten Garut dan Kabupaten Cianjur sebelah Barat Kabupaten Bandung Barat; di bagian Tengah Kota Bandung dan Kota Cimahi. Kabupaten Bandung terdiri atas 31 kecamatan, 299 Desa dan 9 Kelurahan. Dengan jumlah penduduk sebesar 2.943.283 jiwa (Hasil Analisis 2006) dengan mata pencaharian yaitu disektor industri, pertanian, pertambangan, perdagangan dan jasa.

Popular Posts